BRI Liga 1: PSIS Tekanan Mental, Pelatih Borneo FC Minta Pemainnya Tak Besar Kepala | OneFootball

BRI Liga 1: PSIS Tekanan Mental, Pelatih Borneo FC Minta Pemainnya Tak Besar Kepala | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·24 April 2025

BRI Liga 1: PSIS Tekanan Mental, Pelatih Borneo FC Minta Pemainnya Tak Besar Kepala

Article image:BRI Liga 1: PSIS Tekanan Mental, Pelatih Borneo FC Minta Pemainnya Tak Besar Kepala

Bola.com, Semarang - Pelatih Borneo FC, Joaquin Gomez, meminta anak asuhnya untuk tak memandang PSIS Semarang sebelah mata saat berjumpa pada pertandingan pekan ke-30 BRI Liga 1 musim 2024/2025.

Menjelang duel yang akan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat 925/4/2025) pukul 15.30 WIB itu, Joaquin Gomez menyebut bahwa laga melawan PSIS Semarang sangat penting bagi Borneo FC untuk menembus empat besar.


OneFootball Videos


Menurut dia, kompetisi telah memasuki periode yang krusial menuju akhir musim. Setiap kontestan di papan atas bersaing untuk mendapatkan posisi terbaik, sedangkan di papan bawah saling sikut untuk lolos dari zona degradasi.

“Kami akhirnya menginjak periode dalam akhir musim di mana seluruh pertandingan menjadi lebih ketat dalam memperebutkan poin dan posisi di klasemen,” kata Joaquin Gomes dalam konferensi pers, Kamis (24/4/2025).

“Sekarang, pertandingan jadi lebih sulit bagi setiap tim, tak hanya bagi kami saja. Semuanya berjuang untuk mencapai target. Target kami adalah bisa mencapai posisi empat besar, yang mana bakal jadi pencapaian spesial,” lanjutnya.

View publisher imprint