BRI Liga 1: PSIS Terjangkit Penyakit Akut, Gilbert Agius Akui Jadi Sumber Masalah yang Harus Diselesaikan | OneFootball

BRI Liga 1: PSIS Terjangkit Penyakit Akut, Gilbert Agius Akui Jadi Sumber Masalah yang Harus Diselesaikan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·19 April 2025

BRI Liga 1: PSIS Terjangkit Penyakit Akut, Gilbert Agius Akui Jadi Sumber Masalah yang Harus Diselesaikan

Article image:BRI Liga 1: PSIS Terjangkit Penyakit Akut, Gilbert Agius Akui Jadi Sumber Masalah yang Harus Diselesaikan

Bola.com, Semarang - Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, menyinggung soal satu masalah akut yang membuat anak asuhnya harus kembali menelan kekalahan saat berjuang lolos dari zona degradasi BRI Liga 1 2024/2025.

Masalah inilah yang memaksa PSIS Semarang kehilangan poin ketika melawat ke markas Semen Padang pada pekan ke-29 BRI Liga 1 2024/2025. Gilbert Agius mengatakan, Tim Mahesa Jenar kembali kalah karena kehilangan fokus.


OneFootball Videos


Advertisement

Skuad Kabau Sirah sukses mencetak gol kemenangan pada menit ke-90+8 lewat sepakan Tin Martic. Padahal, sebelumnya PSIS Semarang bisa menyamakan skor pada menit ke-90+5 lewat sundulan Sudi Abdallah.

Kalau saja PSIS bisa menjaga konsentrasi, Gilbert merasa yakin anak asuhnya bisa setidaknya membawa pulang satu poin dari laga ini. Kebobolan gol menit akhir memang sudah menjadi problem klasik bagi Mahesa Jenar.

View publisher imprint