Hasil Kualifikasi Ronde 3 Piala Dunia 2026 Zona Asia: Arab Saudi Bungkam China Bikin Timnas Indonesia Turun ke Posisi 4 | OneFootball

Hasil Kualifikasi Ronde 3 Piala Dunia 2026 Zona Asia: Arab Saudi Bungkam China Bikin Timnas Indonesia Turun ke Posisi 4 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·20 mars 2025

Hasil Kualifikasi Ronde 3 Piala Dunia 2026 Zona Asia: Arab Saudi Bungkam China Bikin Timnas Indonesia Turun ke Posisi 4

Image de l'article :Hasil Kualifikasi Ronde 3 Piala Dunia 2026 Zona Asia: Arab Saudi Bungkam China Bikin Timnas Indonesia Turun ke Posisi 4

Bola.com, Jakarta - Persaingan Ronde 3 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia semakin panas usai merampungkan matchday ke-7.

Hari Jumat (21/03/2025) dini hari WIB, Timnas Arab Saudi sukses mengalahkan China dengan skor 1-0.


Vidéos OneFootball


Advertisement

Kekalahan ini membuat Green Falcons mengkudeta Timnas Indonesia di urutan ketiga. Kini Timnas Indonesia turun ke posisi empat usai nol poin Ketika tandang ke markas Australia, 1-5.

Satu-satunya gol Arab Saudi dicetak oleh pemain andalan mereka, Salem Aldawsari menit ke-50. China sendiri bermain dengan sepuluh pemain sejak akhir babak pertama. Adalah Lin Liangming yang mendapat kartu merah menit ke-45+1.

Pada laga berikutnya, Arab Saudi akan tampil tandang ke markas Jepang yang sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2026. Sementara China bakal menjamu Australia.

À propos de Publisher