Bola.com
·19 avril 2025
Pelatih Persebaya Waspada Kebangkitan Madura United di BRI Liga 1

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·19 avril 2025
Bola.com, Surabaya - Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster, menegaskan tidak akan terlena dengan kondisi Madura United. Kondisi kedua tim memang berbeda di klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025.
Persebaya Surabaya kini berada di posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 49 poin dan masih dalam persaingan juara. Sedangkan Madura United berada di posisi ke-14 dan masih berjuang menjauh dari zona degradasi.
Kini, kedua tim akan bertanding dalam laga pekan ke-29 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (20/4/2025). Madura United memang ada di papan bawah, tetapi bukan berarti mereka tim lemah.
Tim berjulukan Laskar Sape Kerap itu menjadi wakil Indonesia di kompetisi Asia, tepatnya AFC Challenge League 2024/2025. Sayangnya, langkah mereka terhenti di babak semifinal setelah kalah agregat 3-6 dari Svay Rieng, tim asal Kamboja.
Paul Munster mengaku mengamati performa Madura United yang terbilang cukup baik. Apalagi, tim tamu berusaha keras meraih poin lagi demi menghindari ancaman turun kasta.
“Persiapan kami fokus ke diri sendiri, meski kami juga memperhatikan beberapa aspek dari Madura United. Saya tahu mereka baru bermain di AFC beberapa hari lalu, tapi saya yakin saat lawan kami, mereka akan turunkan skuad terbaik mereka, dan itu hal yang normal,” ungkap Munster, Sabtu (19/4/2025).