Bola.com
·23 April 2025
Tiba di Arab Saudi, Sandy Walsh Chill Jelang Lawan Cristiano Ronaldo dan Al Nassr di ACL Elite

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·23 April 2025
Bola.com, Jeddah - Skuad Yokohama F. Marinos yang dihuni pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh, telah tiba di Jeddah, Arab Saudi, Selasa (22-4p2025), untuk bermain di AFC Champions League (ACL) 2024/2025.
Yokohama F. Marinos akan menghadapi Al Nassr yang dibela Cristiano Ronaldo dalam leg pertama babak perempat final ACL Elite di Prince Abdullah Al-Faisal Sports City, Jeddah, Sabtu (26-4-2025).
Advertisement
Akun Instagram Yokohama F. Marinos, @yokohamaf.marinos, Rabu (23-4-2025), mengunggah para pemainnya, termasuk Sandy Walsh, sedang melakukan penyegaran dengan berenang.
"Berenang di Arab Saudi," tulis Yokohama F. Marinos.