Bola.com
·25 marzo 2025
Chant Ole... Olee... Ole... Menggema di GBK, Bahrain Diteriaki Mafia oleh Suporter Timnas Indonesia Sepanjang Babak Pertama

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·25 marzo 2025
Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Timnas Bahrain dalam lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Selasa (25/3/2025) malam WIB, Timnas Indonesia mencetak gol melalui Ole Romeny pada menit ke-24.
Berawal dari umpan terobosan Thom Haye ke Marselino Ferdinan, bola dioper ke Ole Romeny yang tinggal berhadapan satu melawan satu dengan kiper Bahrain, Ebrahim Lutfalla.
Romeny berhasil menjebol gawang lawan yang membuat suasana SUGBK pecah. Puluhan ribu suporter merayakan gol striker asal Oxford United di kasta kedua Liga Belanda itu.