Kualifikasi Piala Dunia 2026: Keganasan Segitiga Bermuda Timnas Australia Berhasil Menelan Bulat-Bulat Timnas Indonesia 5-1 | OneFootball

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Keganasan Segitiga Bermuda Timnas Australia Berhasil Menelan Bulat-Bulat Timnas Indonesia 5-1 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·20. März 2025

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Keganasan Segitiga Bermuda Timnas Australia Berhasil Menelan Bulat-Bulat Timnas Indonesia 5-1

Artikelbild:Kualifikasi Piala Dunia 2026: Keganasan Segitiga Bermuda Timnas Australia Berhasil Menelan Bulat-Bulat Timnas Indonesia 5-1

Bola.com, Jakarta Jika diamati seksama, kunci kemenangan telak Timnas Australia atas Timnas Indonesia dengan skor 5-1 di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2024), bertumpu pada kekuatan segitiga di lini tengahnya.

Bak Segitiga Bermuda, sebuah wilayah segitiga di Samudra Atlantik Utara, terkenal dengan kisah-kisah misterius tentang hilangnya kapal laut dan pesawat terbang. Formasi triangle The Socceroos ini pula yang berhasil menelan bulat-bulat pasukan Patrick Kluivert.


OneFootball Videos


Dengan formasi 3-4-2-1 yang diterapkan Tony Popovic, maka total ada tujuh pemain sekaligus yang jadi filter pertahanan dan motor saat menyerang ke jantung permainan Timnas Indonesia.

Tony Popovic dengan perhitungan cermat mengkombinasikan sosok senior dan junior.

Impressum des Publishers ansehen